Keuntungan Beli Tanah Dijual Jogja Untuk Investasi

Tanah dijual Jogja kini bisa Anda beli dengan mudah yaitu melalui pencarian jasa periklanan maupun jasa agen properti. Apabila Anda sedang mencari tanah, maka jasa agen properti bisa Anda manfaatkan untuk mencari informasi. Jasa tersebut akan memberikan informasi penting yang bisa dipercaya dan dipertanggungjawabkan.

Selain menggunakan jasa agen properti, Anda juga bisa mencari informasi tanah dijual dari internet. Kini banyak marketplace yang menjadi tempat jual beli tanah maupun bangunan. Pastikan market  place yang Anda kunjungi terpercaya dan sudah digunakan oleh banyak orang, agar Anda bisa terhindar dari penipuan.

Membeli tanah merupakan keputusan tepat. Anda bisa menggunakannya sebagai tempat untuk membangun bangunan berupa rumah ataupun memilihnya sebagai investasi. Jenis investasi tanah tentu sangat menguntungkan. Sebab harga tanah disebuah lokasi terutama tanah dijual Jogja akan semakin tinggi setiap tahunnya.

Keuntungan Investasi Tanah

Ada beberapa keuntungan jika Anda membeli tanah untuk dijadikan investasi, yaitu sebagai berikut:

  1. Harga tanah semakin mahal

Setiap tahunnya harga tanah cenderung mengalami kenaikan. Sehingga jika Anda membeli sebidang tanah maka Anda tidak akan rugi. Justru apabila Anda menjualnya kembali untuk beberapa tahun yang akan datang maka harganya akan lebih tinggi dan Anda akan mendapatkan keuntungan berkali lipat.

Umumnya persentase kenaikan harga tanah berkisar antara 20 hingga 25 persen. Apabila lokasi tanah strategis, seperti dekat dengan fasilitas umum maka persentase kenaikan dapat mencapai 100 persen.

  1. Tanah kosong memang bermanfaat

Membeli tanah dijual Jogja berupa area persawahan atau tanah kosong yang dekat dengan sumber air maka Anda bisa mendapatkan passive income. Anda bisa memanfaatkannya sebagai lahan untuk berkebun, menanami beraneka ragam sayur, palawija dan jenis tanaman lainnya yang bisa dijual.

Sehingga tanah kosong tersebut selain bisa dijadikan sebagai investasi jangka panjang, juga mampu memberikan tambahan pendapatan untuk Anda.

  1. Tidak memerlukan perawatan khusus

Tanah kosong tidak perlu mendapatkan perawatan khusus. Meskipun Anda membiarkannya begitu saja, maka tanah tersebut tidak akan mengalami kerusakan. Berbeda jika Anda membeli rumah atau bangunan, maka Anda harus melakukan perawatan rutin agar bangunan tersebut tetap terjaga dengan baik.

Biaya perawatan bangunan tentu juga tidak sedikit, Anda harus mengeluarkan budget seperti membayar tagihan listrik dan air. Bahkan Anda juga perlu membayar orang untuk mengawasi bangunan tersebut agar tidak disalah gunakan.

Syarat Tanah Untuk Investasi

Apabila Anda berencana membeli tanah dijual Jogja sebagai investasi, maka pastikan tanah tersebut memenuhi persyaratan berikut ini:

  1. Memiliki legalitas yang lengkap

Tanah yang akan dibeli harus memiliki persyaratan legalitas lengkap sama seperti dengan rumah dan bangunan lainnya. Dimana Anda harus memastikan jika tanah tersebut memiliki kelengkapan dokumen yang berlaku di mata hukum. Jika perlu Anda bisa mengeceknya kepada notaris untuk memastikan kelegalannya.

  1. Lokasinya strategis

Pertimbangan penting untuk membeli tanah yaitu memperhatikan lokasinya. Lokasi tanah yang strategis seperti dekat dengan fasilitas umum berupa pasar, sekolah, ruko atau infrastruktur lainnya akan sangat menguntungkan bagi Anda. Semakin tahun harga tanah di lokasi tersebut bisa dipastikan mengalami kenaikan cukup tinggi.

  1. Kenaikan harga tanah stabil

Anda juga perlu mengetahui prospek kenaikan harga tanah yang akan Anda beli per tahunnya. Hal ini sangat penting diperhitungkan terlebih jika Anda seorang developer ataupun investor. Agar Anda bisa memperoleh keuntungan dari investasi tanah tersebut.

Untuk Anda yang ingin membeli sebidang tanah, rumah ataupun bangunan lainnya, Anda direkomendasikan menggunakan jasa agen properti Arthaka Land. Hubungi kami di nomor 02744292845 untuk informasi lebih lanjut. Kami akan membantu Anda untuk beli tanah dijual Jogja serta memberikan solusi terbaik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *